Jumat, 11 September 2015

Demokreatif #KalbarMelawanAsap

Dua hari yang lalu saya tiba-tiba punya ide spontan untuk membuat bererapa gambar dengan pose membawa kertas bertuliskan “Pontianak Darurat Asap”. Ide awalnya lahir karena ternyata banyak yang tidak tahu atau belum tahu kalau kita di Pontianak juga mengalami masalah dengan kabut asap. Gerakan #MasihMelawanAsap yang heboh di media sosial isntagram dan twitter lebih condong membahas asap di sumatera. Padahal kita butuh perhatian yang sama.

Gambar-gambar itu saya buat untuk dijadikan DP BBM, Foto profil facebook atau sekedar diupload di instagram atau twitter.

Saya tak menduga status saya yang isinya gambar2 itu sampai dishare lebih dari 200 kali. Selain itu banyak sekali teman-teman saya di BBM menggunakannya sebagai DP. Di instagram ketika saya mencari hesteg #PontianakDaruratAsap saya banyak menemukan teman-teman mengunggahnya.

Yang saya lupa adalah masalah asap bukan masalah Pontianak saja. 

Di change.org telah dimulai sebuah petisi yang menuntut pak presiden agar melakukan 3 hal : 

1. Perusahaan yang melakukan pembakaran lahan segera memadamkan api dilahannya;
2. Memberi sanksi (hingga pencabutan ijin usaha) pada perusahaan yang melakukan pembakaran lahan;
3. Pemda menanggung biaya pengobatan warga yang sakit

Teman-teman dengan :

1. Bantu  tandatangan petisi agar tuntutan ini didengar dengan klik di sini dan ikuti instruksi di link tersebut.

2. Membuat status di BBM atau facebook berbunyi "Ayo Tandatangani gerakan Melawan asap, tuntut pemerintah menindak pembakar lahan di https://www.change.org/p/pak-jokowi-beri-sanksi-denda-dan-hukuman-perusahaan-yg-lakukan-pembakaran-lahan-amp-tanggung-biaya-pengobatan-warga-yg-sakit-krn-asap #KalbarMelawanAsap ". Tujuannya agar lebih banyak yang tandatangan dan suara tuntutan lebih didengar.

sebagai bukti bahwa kita sudah mendukung gerakan ini, Akhirnya saya berpikir untuk membuat ulang gambar dengan kalimat “Kal-bar Melawan Asap”. Kita tak bisa turun ke jalan, tapi mari bergerak dengan apa yang kita bisa. Buat teman-teman yang ingin ikut dalam Demokreatif ini silahkan gunakan gambar-gambar di bawah ini sebagai DP BBM, foto profil atau sekedar upload ulang di instagram. Sertakan hestek #KalBarMelawanAsap.















bonus Komik...


terimakasih yang berkenan ikut dan menyebarkan demokreatif ini.

0 Komendang: