Saat belajar , coba cek, ada yang aneh dari gambar ini |
Nah, di posting ini saya ingin berbagi tips dan trik menghadapi Ujian Nasional buat adik-adik yang lagi deg degan menanti kedatangannya.
1. Banyak Berlatih Soal
Memperbanyak latihan soal-soal membuat kita terbiasa dengan berbagai jenis soal. Carilah soal-soal UN tahun tahun sebelumnya, atau belilah buku Latihan Ujian Nasional yang banyak dijual di pasaran. Untuk buku buku UN, biasanya disertai kunci jawaban, usahakan jangan melihat kunci jawaban sebelum mengerjakan semua soal.
2. Belajar Kelompok
Biasanya kalau kita belajar sendiri, kita cenderung cepat bosan. Saat pikiran kita buntu untuk mengerjakan sebuah soal, biasanya kita langsung menyerah. Nah, kalau kita belajar dengan berkelompok kita menjadi punya objek bertanya.
3. Jangan terlalu serius
Belajar terlalu serius memberi efek stres pada otak, akibatnya belajar menjadi tidak optimal. Biasakan untuk istirahat sejenak setiap setengah jam sekali., Biarkan otak Rileks.
4. Refreshing
Belajar jangan terlalu diporsir, sediakan waktu untuk refreshing. minimal hari mingguu, jadikan hari minggu sebagai hari yang benar-benar kosong untuk kamu sedikit santai. Itung-itung Charge kembali energi buat enam hari ke depan.
5. Olahraga
Ini sangat penting. sberepa matangpun persiapan kamu buat UN kalau kondisi badan kamu tidak fit, maka hasilnya akan tidak baik. Usahakan menyempatkan diri untuk olahraga setiap pagi hari. kondisi badan yang sehat juga memuudahkabn kita dalam belajar.
6. Janga terpaku pada satu Materi
Sata kita benar benar tidak mampu memahami suatu materi, maka jangan terlalu terpaku padanya. Lanjutkan ke materi selanjutnya. Terpaku apda satu materi akan memakan cukup banyak waktu kita. Pelajari kembali materi tersebut jika materi lain telah dikuasai.
7. Ibadah
Perbanyak ibadah. Ibadah membuat kita merasa tenteram. Otak yang siap, tubuh yang fit, tidak akan memberi dampak yang baik jika saat ujian hati kita tidak tenang.
Gimana paramamon? semoga bermanfaat ya!!! oh ya, jangan sekali sekali buat search di goole keywords "free download bocoran soal Ujiam Nasioanal (UN) 2011/2012", karena sangat mustahil ada bocoran di sana. Lebih baik belajar, dan siapkan dirimu. percayalah, Tuhan bersama orang-orang yang jujur
3 Komendang:
Makasih dah perhatian sama adik-adik kelas ^^
poin 4 dan 7 itu bagus :D
Ayo! Sukseskan UNAS 2012! Hehehehe :p
Posting Komentar